Home Berita Alumni IKAD Sumbang Sejumlah Uang dan Sembako untuk Panti Asuhan Pondok Taruna

IKAD Sumbang Sejumlah Uang dan Sembako untuk Panti Asuhan Pondok Taruna

476
0
Pengurus ikatan alumni stf driyarkara dan pengurus panti asuhan pondok tunas karya dalam kunjungannya
Pengurus Panti Asuhan Pondok Tunas Karya bersama pengurus IKAD

Untuk kesekian kalinya Ikatan Keluarga Alumni Driyarkara (IKAD) melalui Pengurus Bidang Sosial dan Pengabdian Masyarakat mengadakan kunjungan ke Panti Asuhan dan menyampaikan sumbangan yang dikumpulkan dari para alumninya. Kali ini, Panti Asuhan Pondok Taruna yang terletak di Jalan Tugu No.7, RT.4/RW.7, Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13840 yang menjadi tujuannya.

Mewakili Pengurus, Evelyne menyerahkan sejumlah bantuan kebutuhan sehari-hari (alat mandi), sembako, termasuk telur dan makanan-makanan kaleng juga pampers, penganan kecil dan susu bagi anak asuh usia batita, serta sejumlah cemilan untuk dinikmati warga panti pada Selasa (29/08/2023). Selain itu, IKAD juga memberikan sejumlah uang yang diberikan kepada Marsiana, wakil dari panti asuhan.

Marsiana menyampaikan terima kasih juga minta maaf karena anak-anak tidak dapat menemui perwakilan IKAD. Ini karena kunjungan dilaksanakan pada jam sekolah, yakni pada pukul 10.00 WIB. Marsiana lalu bercerita tentang panti asuhan ini. Awalnya, pasangan Andrias Susianto dan istrinya Liu terketuk hatinya melihat anak-anak terlantar. semula mereka menampung tujuh anak.

Namun jumlah ini terus bertambah sehingga mereka memutuskan membangun Panti Pondok Taruna di lokasi saat ini. Panti Asuhan kemudian membangun sekolah tingkat TK dan SD agar dapat memberikan pendidikan yang memadai bagi anak asuhnya. Setelah lulus jenjang SMA (atau star) beberapa anak-anak asuh ini juga meneruskan pendidikan ke tingkat yang lebih tinggi atau langsung bekerja.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here